Selamat Datang di Kabupaten Grobogan, Kami Menantikan Partisipasi Saudara Guna Mengembangkan Potensi Yang Ada)......

Rabu, 01 Mei 2013

Pidato Sambutan Peringatan Hari Pendidikan Nasional Tahun 2013

Peringatan Hari Pendidikan Nasional yang diselenggarakan setiap tanggal 2 Mei tidak semata-mata dimaksudkan untuk mengenang hari kelahiran Ki Hajar Dewantara selaku Bapak Perintis Pendidikan Nasional, namun lebih merupakan sebuah momentum untuk makin memperkokoh kesadaran dan komitmen bangsa akan pentingnya pendidikan bermutu bagi masa depan bangsa. 

Dalam rangka memperkokoh kesadaran dan komitmen bangsa akan pentingnya pendidikan bermutu bagi masa depan bangsa dan mewujudkan misi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan tahun 2010-2014, sekaligus menginformasikan/mengapresiasi hasil kebijakan dan mengapresiasi pelaku pendidikan yang berprestasi maka perlu dilaksanakan peringatan Hari Pendidikan Nasional. 
Oleh karena itu, guna merealisasikan hal tersebut, upacara bendera dalam rangka peringatan Hari Pendidikan Nasional bisa menjadi suatu hal yang sangat mendasar bagi kita untuk dilaksanakan Peringatan Hari Pendidikan Nasional Tahun 2013
Tujuan :

  • Memperkuat komitmen seluruh pemangku kepentingan pendidikan tentang pentingnya/strategisnya pendidikan bagi peradaban dan daya saing bangsa 
  • Mengkomunikasikan/mensosialisasikan kebijakan dan hasil-hasil pembangunan pendidikan nasional
Tema : “MENINGKATKAN KUALITAS DAN AKSES BERKEADILAN”
Untuk Tingkat Kecamatan
Pembina Upacara : Camat
Tempat Upacara : Halaman Kantor Kecamatan atau tempat lain Yang ditetapkan oleh Camat
Waktu Upacara : Pukul 08.00 (waktu setempat)
Peserta Upacara
  • Camat selaku Pembina Upacara; 
  • Para Tokoh Masyarakat; 
  • Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kecamatan; 
  • Kepala Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Agama tingkat Kecamatan; 
  • Pegawai Dinas Pendidikan dan Kanwil Agama tingkat Kecamatan; 
  • Para Guru dan Siswa dari tingkat SD/MI, SMP/MTs, SMA/MA, SMK; 
  • Kepala Desa/Lurah; 
  • Pemuda.
Pakaian Upacara :
  • Pembina Upacara mengenakan Pakaian Dinas Upacara (PDU)/Pakaian Sipil Lengkap (PSL); 
  • Aparatur mengenakan pakaian dinas pamong; 
  • Para undangan mengenakan Batik Lengan Panjang; 
  • Pegawai dan Guru mengenakan seragam Korpri dan kelengkapannya; 
  • Siswa SD/MI, SMP/MTs, SMA/MA dan SMK memakai pakaian seragam sekolah lengkap;
Susunan Acara :
  • Pembina Upacara memasuki lapangan upacara; 
  • Penghormatan kepada Pembina Upacara, dipimpin oleh Pemimpin Upacara; 
  • Laporan Pemimpin Upacara; 
  • Pengibaran Bendera Merah Putih diiringi lagu kebangsaan Indonesia Raya dinyanyikan bersama; 
  • Mengheningkan Cipta dipimpin oleh Pembina Upacara; 
  • Pembacaan Pancasila diikuti oleh seluruh Peserta Upacara; 
  • Pembacaan Pembukaan Undang-Undang Dasar Negera Republik Indonesia Tahun 1945; 
  • Amanat Menteri Pendidikan dan Kebudayaan oleh Pembina Upacara; 
  • Menyanyikan lagu perjuangan (Bagimu Negeri/Satu Nusa Satu Bangsa/ Syukur); 
  • Pembacaan Do'a; 
  • Laporan Pemimpin Upacara kepada Pimbina Upacara; 
  • Penghormatan kepada Pembina Upacara, dipimpin oleh Pemimpin Upacara; 
  • Pembina Upacara meninggalkan tempat upacara; 
  • Upacara Bendera selesai, barisan dibubarkan.   
Untuk naskah sambutan dan do'a, sampai dengan saat ini kami belum dapat menampilkannya karena belum menerima. MAAF

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Berita Populer Minggu Ini