Selamat Datang di Kabupaten Grobogan, Kami Menantikan Partisipasi Saudara Guna Mengembangkan Potensi Yang Ada)......

Senin, 29 Maret 2010

Penutupan TNI Karya Bhakti II Kab. Grobogan Tahun 2010 di Desa Mojoagung




Saya menyampaikan apresiasi positif, terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada masyarakat Desa Mojoagung dan khususnya kepada Kades atas keberhasilan pelaksanaan TNI Karya Bhakti Tahap II ini", demikian disampaikan oleh Bupati Grobogan, H. Bambang Pudjiono, SH pada acara Penutupan TNI Karya Bhakti II Kab. Grobogan Tahun 2010 di Desa Mojoagung tanggal 29 Maret 2010. Selanjutnya beliau juga menyampaikan permohonan maaf meskipun telah berusaha melaksanakan pembangunan namun belum dapat menjangkau semua. Kades Mojoagung, Joko Ariyadi dalam sambutannya melaporkan kegiatan fisik berupa jalan rabat beton sepanjang 1,4 km, pemugaran 10 rumah sehat dan poskambling 2 unit. Sedangkan untuk kegiatan non fisik berupa penyuluhan, pelayanan pengobatan dan KB gratis, khitanan masal yang diikuti 22 anak dan bazar. Acara ini dihadiri muspida, TP PKK Kab, SKPD, camat dan Danramil se-kab. Grobogan, kades se-kec. karangrayung. Dan dari tingkat desa Mojoagung meliputi tomas, toga, perangkat desa, lembaga-lembaga desa. Tidak ketinggalan pula siswa/i SD di Mojoagung tampak berjejer rapi membeuat pagar betis disepanjang jalan yang dilewati.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Berita Populer Minggu Ini